Netral.co.id, Makassar – Sebuah truk kontainer pengangkut minyak goreng terbalik di halaman Universitas Negeri Makassar (UNM), Jalan AP Pettarani, Kamis pagi, 24 Oktober 2024. Insiden ini menyebabkan tumpahan minyak di jalan, yang memicu warga sekitar untuk memungut minyak menggunakan berbagai wadah seperti ember, galon, dan botol.
Kejadian berlangsung sekitar pukul 5.50 WITA. Sopir truk, Madi, menjelaskan bahwa truk yang mengangkut lebih dari 20 ton minyak goreng itu sedang dalam perjalanan dari pelabuhan menuju Gowa.
Ketika keluar dari Tol Layang AP Pettarani, sebuah mobil pribadi tiba-tiba muncul di depan truk, memaksa Madi untuk membanting setir ke kiri. Akibatnya, truk oleng dan menabrak gerbang Kampus UNM sebelum akhirnya terbalik.
Baca Juga : Uang Berhamburan Pasca Kecelakaan Minibus BRI
“Ada mobil pribadi yang muncul di depan, jadi saya banting kiri, karena muatannya minyak, truk jadi oleng dan terbalik,” ungkap Madi. Meski demikian, Madi beruntung tidak mengalami luka dalam peristiwa tersebut. “Alhamdulillah, tidak ada yang luka,” tambahnya.
Kasat Lantas Polrestabes Makassar, Mamat Rahmat, menyatakan bahwa Madi telah dimintai keterangan terkait insiden ini. Ia juga memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, meskipun kerugian material cukup signifikan.
“Kondisi jalan saat ini masih licin karena tumpahan minyak, sehingga pengendara, terutama roda dua, harus berhati-hati. Kami sedang berupaya membersihkan minyak dengan bantuan Dinas Pemadam Kebakaran untuk menyiram area yang terdampak,” jelas Mamat.
Comment