Netral.co.id, Soppeng – Fatmawati Rusdi, satu-satunya kandidat perempuan di Pilgub Sulawesi Selatan 2024, terus mendapatkan dukungan dari berbagai kalangan masyarakat. Dengan pengalaman luas di bidang politik dan pemerintahan, ia dianggap layak memimpin Sulsel bersama Andi Sudirman Sulaiman.
Saat menghadiri silaturahmi di Kabupaten Soppeng pada Minggu, 6 Oktober 2024, ribuan warga Kecamatan Marioriawa menyambut hangat mantan Wakil Wali Kota Makassar ini. Bertempat di Lapangan Matanete, Kelurahan Manorang Salo, Fatmawati bertemu dengan tokoh masyarakat, pemuda, agama, dan kaum perempuan.
Baca Juga : Fatmawati Rusdi Raih Dukungan dari BKMT Wajo sebagai Pengentas Buta Aksara Al-Qur’an
Selle KS Dalle, mantan legislator DPRD Sulsel dua periode, menyebut Fatmawati sebagai sosok perempuan yang luar biasa. Dengan pengalaman panjang sebagai anggota DPR RI, Wakil Wali Kota Makassar, serta 10 tahun mendampingi suaminya di Kabupaten Sidrap, Fatmawati dianggap sangat kompeten untuk melanjutkan pembangunan di Sulsel.
Politisi Partai Demokrat tersebut menyerukan dukungan bagi pasangan “Andalan Hati” (Andi Sudirman-Fatmawati) dalam Pilgub yang akan diadakan pada 27 November 2024. Seruan ini disambut antusias oleh warga yang mayoritas ibu-ibu, dengan teriakan dukungan untuk nomor urut 2, pasangan Andalan Hati.
Baca Juga : Fatmawati ke Lintas Etnis: Keberagaman adalah Kekuatan, Bukan Penghalang
Tokoh masyarakat setempat, Haji Hafid (H2), juga menegaskan keyakinannya bahwa pasangan Andalan Hati akan membawa kemajuan bagi Sulsel, khususnya di Kabupaten Soppeng, sesuai dengan visi “Sulsel Maju dan Berkarakter.”
Comment