Kampus PNUP Ikut Teken Konsorsium Ekosistem Kemitraan Perguruan Tinggi Vokasi

Netral.co.id

Draft Policy Paper kepada Pihak Kedua yang mewakili Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara. Dok Netral.co.id

Netral.co.id, Makassar, – Policy Paper Program Pengembangan SDM Vokasi dan Inovasi Berbasis Potensi Unggulan Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2024

Pada hari ini, Senin 29 Juli 2024, bertempat di Kantor Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, telah dilakukan serah terima dokumen Draft Policy Paper.

Dalam kesempatan ini, Pihak Pertama menyerahkan dokumen Draft Policy Paper kepada Pihak Kedua yang mewakili Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara.

Dokumen ini diserahkan dalam rangka penguatan ekosistem kemitraan vokasi untuk pengembangan inovasi berbasis potensi daerah di wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara.

Netral.co.id

Hal ini merupakan bagian dari kerja Konsorsium Ekosistem Kemitraan Perguruan Tinggi Vokasi Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara.

Baca Juga : PNUP Berhasil Raih 15 Mendali di Porseni Politeknik se-Indonesia di Malang

Pihak Kedua, Asrun Lio, M.Hum., Ph.D. (Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara), menerima dokumen tersebut dengan baik, mewakili Ketua Konsorsium Pihak Pertama Dr. Ir. Isminarti, S.T., M.T. (Anggota Konsorsium Ekosistem Kemitraan Vokasi Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara)

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara perguruan tinggi vokasi dan pemerintah daerah dalam meningkatkan potensi daerah melalui inovasi.

Dan pengembangan sumber daya manusia yang lebih kompeten. Semoga langkah ini menjadi awal dari berbagai inisiatif positif lainnya untuk kemajuan wilayah Sulawesi Tenggara.

Comment