Presiden Prabowo Lantik 481 Pasangan Kepala Daerah dengan 6 Agama

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, resmi melantik 481 pasangan kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Istana Negara

Presiden RI Prabowo Subianto saat melantik 481 pasangan kepala daerah terpilih pada pilkada serentak 2024 (foto:dok)

Jakarta, Netral.co.id Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, resmi melantik 481 pasangan kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Sebanyak 961 orang yang terdiri dari gubernur, bupati, dan wali kota beserta wakilnya, mengucapkan sumpah jabatan dalam prosesi pelantikan tersebut.

Dalam pidatonya, Presiden Prabowo mengajak para kepala daerah untuk mengucapkan sumpah jabatan berdasarkan agama dan keyakinan masing-masing.

Prosesi pelantikan berlangsung khidmat dengan dihadiri rohaniwan dari berbagai agama sebagai saksi.

Enam kepala daerah mewakili agama-agama yang ada di Indonesia secara simbolis membacakan sumpah jabatan di hadapan Presiden dan pejabat lainnya.

Mereka berdiri di depan podium sementara kepala daerah lainnya mengikuti dari tempat masing-masing.

Berikut daftar kepala daerah yang mewakili enam agama dalam pembacaan sumpah jabatan:

  1. Islam: Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal
  2. Katolik: Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda
  3. Kristen Protestan: Bupati Merauke, Yoseph P. Gebz
  4. Hindu: Bupati Karangasem, Gusti Putu Parwata
  5. Buddha: Wali Kota Singkawang, Tjhau Chui Mie
  6. Konghucu: Wali Kota Manado, Andrei Angouw

Presiden Prabowo memandu pengucapan sumpah jabatan yang diikuti oleh seluruh kepala daerah. Untuk kepala daerah beragama Islam, sumpah dibacakan atas nama Allah SWT.

“Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai gubernur/bupati/wali kota dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa,” ucap Prabowo yang diikuti serentak oleh para kepala daerah beragama Islam.

Pelantikan massal ini menjadi momen penting dalam memperkuat pemerintahan daerah di seluruh Indonesia.

Presiden Prabowo mengingatkan agar para kepala daerah yang baru dilantik bekerja dengan integritas dan dedikasi tinggi demi kemajuan masyarakat di wilayah masing-masing.

Comment