Netral.co.id, Makassar – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1408 Makassar untuk menjalin kerja sama dalam mengantisipasi kekeringan yang tengah melanda Kota Makassar.
“Saya merasa tertantang untuk mengajak Pak Dandim dan seluruh jajaran berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Makassar,” ujar Arwin usai bertemu dengan Komandan Kodim 1408/Mks, Letkol Inf Lizardo Gumay, pada Jumat, 27 September 2024.
Arwin menyatakan apresiasinya terhadap berbagai kegiatan sosial yang telah dilakukan antara Pemkot Makassar dan Kodim 1408. Menurutnya, kerja sama yang selama ini terjalin telah membawa banyak inovasi, terutama dalam kegiatan yang berdampak langsung pada masyarakat.
“Kami disambut dengan baik di sini, dan ternyata banyak inovasi yang sudah beliau lakukan, terutama dalam kegiatan sosial yang selama ini dikolaborasikan dengan Pemkot Makassar,” ucapnya.
Baca Juga : Besok Sekda Firmanza Akan di Lantik Sebagai Pj Wali Kota Palopo Gantikan Asrul Sani
Kunjungan ini, lanjut Arwin, bertujuan untuk mempererat hubungan kerja sama serta memperkuat ikatan emosional antara dua institusi. Salah satu perhatian utama dalam pertemuan tersebut adalah dampak kekeringan yang dirasakan oleh warga Makassar dalam beberapa waktu terakhir.
“Kami akan memberikan dukungan kepada masyarakat yang kekurangan air bersih. Ini adalah salah satu bentuk kolaborasi yang bisa kita lakukan bersama,” tegasnya.
Selain membahas penanganan kekeringan, Arwin juga menyampaikan harapannya agar Pemkot Makassar dapat berpartisipasi dalam peringatan Hari Ulang Tahun TNI pada 5 Oktober mendatang.
Arwin juga mengungkapkan rencananya untuk bersilaturahmi dengan Kapolrestabes Makassar dalam waktu dekat, guna memperkuat kolaborasi lintas sektor di kota tersebut.
Comment