Musisi Iwan Fals Diperiksa Polisi Terkait Kasus Ini

Musisi legendaris Iwan Fals

Musisi legendaris Iwan Fals. (Foto Dok Istimewa).

Netral.co.id, Jakarta – Musisi legendaris Virgiawan Listanto, yang lebih dikenal sebagai Iwan Fals, mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (3/2/2025) bersama sang istri, Rosana Listanto, dan kuasa hukumnya, Andhika.

Kehadiran Iwan Fals di kantor polisi bertujuan untuk memenuhi panggilan pemeriksaan terkait sebuah kasus yang telah dilaporkan sejak 2021.

Namun, pelantun lagu Bento itu enggan memberikan keterangan lebih lanjut mengenai kasus yang tengah diselidiki.

Kuasa hukum Iwan Fals, Andhika, menjelaskan bahwa kliennya telah menjawab 16 pertanyaan yang diajukan penyidik.

“Om Iwan bersama Mbak Yos (Rosana) datang dengan itikad baik untuk memberikan klarifikasi yang diperlukan dalam penyelidikan kasus yang dilaporkan sejak 2021,” ujar Andhika.

Meski demikian, Iwan Fals tidak memberikan alasan mengapa pemeriksaannya baru dilakukan sekarang, meskipun laporan kasus ini sudah berusia empat tahun.

Hingga saat ini, publik masih menantikan perkembangan lebih lanjut dari kasus tersebut.

Comment