Fatmawati Rusdi Silaturahmi Bersama Majelis Taklim An Nisa-Ar Raoda Didampingi Andi Nurhilda

Netral.co.id

Dukungan terus mengalir kepada pasangan calon pasangan nomor urut 2 di Pilgub Sulsel. (Foto Dok Ist).

Netral.co.id, Makassar – Dukungan terus mengalir kepada pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati), menjelang Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan (Pilgub Sulsel) 2024.

Dukungan datang dari berbagai kalangan, termasuk kelompok masyarakat, seperti yang terlihat saat Fatmawati mengunjungi Kelurahan Tidung, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Selasa, 8 Oktober 2024.

Dalam kunjungannya, Fatmawati, yang juga mantan Wakil Wali Kota Makassar, didampingi oleh Andi Nurhilda Daramata Asia, istri Andi Seto Gadhista Asapa, serta Ustaz Harle. Kehadirannya disambut hangat oleh ibu-ibu Majelis Taklim An Nisa dan Ar Raoda yang berkumpul di Jalan Tidung Mariolo untuk acara pengajian.

Baca Juga : Andalan – Hati Pasangan Ideal Pimpin Sulsel, Miliki Pengalaman Mumpuni

Suarni Kille, pembina Majelis Taklim, menyebut kunjungan Fatmawati lebih dari sekadar agenda politik. Ia menilai Fatmawati sebagai sosok yang peduli terhadap pengembangan majelis taklim dan berharap agar program keagamaan untuk kaum ibu tetap berlanjut jika Fatmawati terpilih. “Kami berharap Ibu Fatmawati bisa menjadi wakil gubernur agar program keagamaan tetap berjalan,” ujar Suarni yang akrab disapa Ummi.

Andi Nurhilda, yang pernah menjabat sebagai Ketua Penggerak PKK Kabupaten Sinjai (2018-2023), menyatakan komitmennya untuk mendampingi dan mengayomi ibu-ibu PKK dan majelis taklim di Makassar jika suaminya terpilih sebagai Wali Kota. “Saya siap untuk mendengarkan keluhan dan masukan dari masyarakat. Kita akan bekerja bersama untuk Makassar yang lebih baik,” tegasnya.

Baca Juga : Program Pendidikan dan Kesehatan SEHATI Tarik Minat Warga Manggala-Panakkukang

Sementara itu, Ustaz Harle mengajak para hadirin untuk mendukung Fatmawati sebagai calon wakil gubernur. Menurutnya, Fatmawati adalah pemimpin yang berbakat dengan pengalaman di eksekutif dan legislatif. “Kepemimpinan Fatmawati tak perlu diragukan lagi. Dia adalah sosok yang peduli dan berkomitmen untuk kebahagiaan masyarakat,” ujarnya.

Ustaz Harle juga memimpin doa bersama agar Fatmawati berhasil dalam pencalonannya sebagai Wakil Gubernur Sulsel. “Mari kita dukung langkahnya dan pilih nomor dua pada Pilgub mendatang,” pungkasnya.

Comment