Netral.co.id, Makassar – Pasangan Andi Seto Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi Tah, yang dikenal dengan akronim “Sehati”, tidak hanya terampil dalam politik, tetapi juga aktif dalam berbagai cabang olahraga yang rutin dilakukan oleh masyarakat.
Selain olahraga jogging, senam, pound fit, dan sepak bola, mereka juga mahir bermain bulutangkis, olahraga yang membutuhkan stamina dan tenaga besar. Keduanya menunjukkan keterampilan ini saat bermain di Winners Badminton Arena, Jl Veteran Utara, Makassar, pada Minggu (15/9/2025).
Dalam pertandingan ganda campuran, Andi Seto berpasangan dengan istrinya, Andi Nurhilda Daramata Asiah, mengenakan seragam putih krem, sementara Rezki Mulfiati Lutfi berpasangan dengan Kadafi, mengenakan kostum pink hitam. Suasana penuh semangat dan dukungan dari para suporter menambah keseruan pertandingan.
Andi Seto menjelaskan bahwa pertandingan bulutangkis ini rutin dilakukan bersama Rezki dan timnya sebagai bagian dari persiapan untuk kontestasi Pilkada Makassar 2024, sekaligus untuk menjaga kebugaran tubuh.
Baca Juga : Eric Horas Perkenalkan Pasangan Sehati di Pisang Utara Makassar
“Kami mengadakan pertandingan ini untuk mempererat silaturahmi sekaligus menjaga kebugaran,” ujar Seto. Sebagai mantan Bupati Sinjai (2018-2023), Seto menekankan pentingnya olahraga dalam menjaga kesehatan dan membangun hubungan yang lebih kuat dengan tim.
Menurutnya, bulutangkis adalah salah satu cabang olahraga unggulan di Indonesia, termasuk di Kota Makassar. Oleh karena itu, ia bersama Rezki berkomitmen untuk mendukung lahirnya atlet-atlet berkualitas di berbagai cabang olahraga, termasuk bulutangkis.
“Kami berkomitmen untuk terus mendorong generasi muda agar bisa menjadi bibit atlet di berbagai cabang olahraga, bukan hanya bulutangkis,” tutupnya.
Comment