Netral.co.id – Final Piala Super Spanyol 2026 kembali menghadirkan duel klasik El Clasico antara Barcelona vs Real Madrid. Pertandingan yang mempertemukan dua raksasa Spanyol ini dipastikan menyita perhatian publik sepak bola dunia, mengingat rivalitas panjang dan gengsi besar yang selalu mengiringi pertemuan keduanya.
Laga final Supercopa de España 2026 ini akan digelar pada Senin, 12 Januari 2026, dengan waktu kick-off pukul 02.00 WIB. Pertandingan berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, stadion yang kerap menjadi saksi duel panas Barcelona dan Real Madrid di ajang ini.
Berdasarkan rekor head to head terbaru, kedua tim saling mengalahkan dalam lima pertemuan terakhir. Real Madrid sempat menang 2-1 atas Barcelona pada LaLiga 26 Oktober 2025. Namun Barcelona unggul dalam beberapa laga penting, termasuk kemenangan 4-3 di LaLiga, 3-2 di Copa del Rey, serta kemenangan telak 5-2 di Supercopa de España Januari 2025.
Menjelang final, Barcelona tampil sangat meyakinkan dengan menyapu bersih lima pertandingan terakhirnya. Blaugrana menghajar Athletic Bilbao 5-0 di semifinal Supercopa, serta meraih kemenangan atas Espanyol, Villarreal, Guadalajara, dan Osasuna di berbagai kompetisi.
Sementara itu, Real Madrid juga menunjukkan performa konsisten. Los Blancos lolos ke final usai menaklukkan Atletico Madrid 2-1 di semifinal. Selain itu, Madrid mencatat kemenangan atas Real Betis, Sevilla, Talavera de la Reina, dan Deportivo Alaves.
Barcelona berpeluang mempertahankan gelar juara Supercopa de España 2026. Sebagai juara bertahan, Blaugrana memiliki kepercayaan diri tinggi setelah musim lalu menundukkan Real Madrid 5-2 di partai final. Namun, Madrid tentu tak ingin mengulangi kegagalan tersebut dan bertekad membalas kekalahan.
Dalam tiga tahun terakhir, final Supercopa selalu mempertemukan Barcelona dan Real Madrid. Pada edisi 2024, Real Madrid keluar sebagai juara setelah mengalahkan Barcelona 4-1 melalui hattrick Vinícius Júnior. Dari sisi perolehan gelar, Barcelona masih memimpin dengan 15 trofi Supercopa, disusul Real Madrid dengan 13 gelar.
Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan pentingnya kekompakan tim dalam laga El Clasico. Ia berharap para pemain tampil sebagai satu kesatuan demi meraih hasil maksimal.
“Ini adalah El Clasico dan saya ingin melihat semuanya sama seperti saat melawan Athletic Bilbao. Saya ingin kami bermain sebagai sebuah tim, bersatu, dan itu yang ingin saya lihat. Saya ingin pemain menunjukkan yang terbaik di lapangan dan bagi saya itu adalah hal terpenting,” ujar Hansi Flick di laman resmi klub.
Hingga kini, belum ada stasiun televisi Indonesia yang mengumumkan hak siar resmi untuk laga Barcelona vs Real Madrid di final Supercopa 2026. Penggemar sepak bola dapat menyaksikan pertandingan ini melalui saluran internasional.

Comment