Messi Rindu Barcelona, Laporta: Ini Bukan Waktunya Berspekulasi yang Tidak Realistis

IMG 6144

Foto kolase Presiden Barcelona Joan Laporta bersama Lionel Messi

Netral.co.id — Presiden FC Barcelona, Joan Laporta, menanggapi hangatnya isu mengenai kemungkinan Lionel Messi kembali berseragam Blaugrana. Ia mengakui bahwa rasa rindu Messi terhadap Barcelona adalah hal yang wajar, namun menegaskan bahwa saat ini bukan waktu yang tepat untuk berspekulasi soal kembalinya sang legenda ke Camp Nou.

“Karena menghormati Messi, pemain kami, dan anggota staf kami, ini bukan waktunya untuk berspekulasi dengan skenario yang tidak realistis,” kata Laporta dilansir

Laporta tidak menampik bahwa Messi masih memiliki ikatan emosional yang sangat kuat dengan klub yang telah membesarkan namanya selama lebih dari dua dekade.

“Saya senang melihat Messi kembali di Camp Nou, tetapi tidak, kami tidak tahu apakah dia akan datang. Kami mencintainya. Ini rumahnya dan dia tahu itu,” ujarnya.

Menurut Laporta, Messi selalu menjadi bagian penting dari sejarah Barcelona, dan klub akan selalu membuka pintu untuknya — meski bukan dalam kapasitas sebagai pemain saat ini.

“Saya masih berpikir dia pantas mendapatkan perpisahan terbaik dalam sejarah, dengan para penggemar Barcelona bersatu kembali,” tambahnya.

Soal masa lalu, Laporta juga menegaskan bahwa keputusan melepas Messi pada 2021 lalu merupakan langkah sulit namun perlu diambil demi menyelamatkan kondisi keuangan klub.

“Terlepas dari apa yang terjadi dengan keberangkatannya, saya tidak menyesal. Barcelona kini berada di atas lagi. Ini bukan yang kita semua inginkan, tetapi saat itu mustahil mempertahankan Messi dengan kondisi finansial kami,” tegasnya.

Meski belum ada tanda-tanda reuni dalam waktu dekat, pernyataan Laporta menegaskan bahwa hubungan emosional antara Messi dan Barcelona tetap erat — dan pintu nostalgia itu belum benar-benar tertutup.

Sebelumnya, Lionel Messi mengunggah foto dimana ia sedang berada di markas Barcelona, Camp Nou, d Instagram pribadinya (@leomessi). Dalam beberapa foto yang dibagikan, Messi tampak menikmati momen di dalam dan luar stadion.

Messi juga menuliskan pesan emosional dalam caption postingan itu.

“Tadi malam saya kembali ke tempat yang kurindukan dengan jiwa. Tempat di mana saya sangat bahagia, di mana kalian membuatku merasa ribuan kali menjadi orang paling bahagia di dunia,” tulis Messi.

“Semoga suatu hari nanti saya bisa kembali, dan bukan hanya untuk mengucapkan selamat tinggal sebagai pemain, seperti aku tidak pernah bisa melakukannya,” tutupnya.

Comment