Camat Mamajang Ari Fadil Bagikan Damtor ke Empat Kelurahan

Netral.co.id

Serah terima Damtor untuk empat lurah terkait, Senin 4 September 2023. Dok Humas Camat Mamajang.

Netral.co.id, Makassar – Camat Mamajang M Ari Fadli S.STP menyerahkan armada kendaraan Pemadam Motor (Damtor) sebanyak empat unit untuk masing-masing empat kelurahan di Kecamatan Mamajang.

Penyerahan Damtor tersebut diterima langsung oleh empat lurah terkait, Senin 4 September 2023.

Baca Juga: Camat dan Sekcam Mamajang Kompak Hadiri Pesta Rakyat Kelurahan Mamajang

“Masing-masing untuk Kelurahan Mamajang Dalam, Kelurahan Mamajang Luar, Kelurahan Bonto Lebang, dan Kelurahan Maricaya Selatan,” ungkap Ari Fadli kepada awak media, Rabu 5 September 2023.

Camat M Ari Fadli mengharapkan armada Damtor ini dapat difungsikan sebagai penanggulangan dini bila terjadi bencana kebakaran di wilayah masing-masing kelurahan.(*)

Comment