Intip Keseruan Camping Presiden Jokowi di IKN Nusantara

Titik Nol Kilometer IKN

Presiden Jokowi Saat Berkemah Di titik nol IKN. Foto (Agus Suprapto)

NETRAL.CO.ID, – Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo menikmati keindahan alam nol kilometer Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Dalam lawatannya ke IKN Nusantara Presiden Jokowi memilih untuk camping bersama menteri kabinet Indonesia Maju dan Gubernur se-Indonesia.

“Sehari di titik nol kilometer Ibu Kota Negara Nusantara,” kata Presiden Jokowi melalui akun twitternya, Senin 13 Maret 2022.

Aksi orang nomor satu di Indonesia ini mendapatkan pujian dari sejumlah netizen. Salah satunya komentar dari akun twitter milik Benitto menurutnya sosok presiden Jokowi merupakan pemimpin yang sederhana.

“Sekelas presiden mau bercapek-cape melaksanakan camping di Kalimantan, mana ada presiden sebelumnya seperti pak Jokowi,” tulisnya.

“Tendanya juga bukan berlapiskan emas, menandakan pak Jokowi selalu hidup sederhana dan tidak glamor, jangan ragu pak 3 periode!!!!,” lanjutnya.

Sementara itu, Faro S membayangkan bahwa Kalimantan memiliki populasi udara yang nyaman, tenang dan jauh dari kebisingan.

“Saya sudah bisa bayangkan disana nanti bersih populasi udara dan tenang, tidak terlalu bising,” tutur Faro.

Akun twitter lainnya, milik Artik041ikut mendoakan mantan Wali Kota Solo itu mudah-mudahan dilancarkan pembangunan IKN Nusantara.

“Semoga pembangunan IKN Nusantara di tangan Pak Jokowi dimudahkan oleh Allah SWT. Amiin,” ucapnya.

Kali ini komentar dari Adhin Ardhana, menurutnya, cara duduk Presiden Jokowi di depan tenda sama seperti pendaki gunung yang ditinggalkan sama rombongannya untuk menjaga tenda.

“Bapak kayak anak baru naik gunung pertama kali, terus ditinggalin temen-temennya yang udah pada sering naik, jadi disuruh jaga tenda aja,” katanya.

Comment